JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktris Marcella Zalianty sudah jarang terlihat wara-wiri di layar film Indonesia. Tapi bukan berarti dirinya mundur dari dunia hiburan.
Saat Kompas TV berbincang dengan Marcella, ibu 2 anak ini ternyata semakin sibuk di balik layar. Ia tengah menjalankan komitmennya untuk memajukan perfilman Indonesia lewat bioskop rakyat bernama INDISKOP, di mana Marcella merupakan inisiatornya.
Bioskop INDISKOP didirikan sejak tahun 2019, tujuannya adalah memajukan film-film nasional dengan memberikan ruang kepada masyarakat untuk bisa menikmati suguhan film berkualitas dengan harga terjangkau.
"Bukan hanya sebagai ruang putar, INDISKOP juga memberikan ruang belajar untuk meningkatkan kreatifitas masyarakat sehingga mendorong pertumbuhan industri kreatif," ungkap Macella dalam program Polling, Kompas TV.
Namun menurut Macella, sejak pandemi Covid-19 menyebar ke seluruh negara di dunia, hampir semua kegiatan ekonomi, pendidikan, dan hiburan terkena dampak pandemi tersebut. Film sebagai bagian dari industri hiburan juga mengalami masa sulit karena harus menghentikan sementara kegiatan produksi film dan operasional bioskop.
Untuk itulah Marcella Zalianty berinisiatif menginisiasi Indiskop Festival untuk memberikan ruang kreatif secara online di tengah pandemi ini.
Dengan tema "Indonesia Bangkit-Dari Rumah untuk Indonesia", Indiskop Festival membawa berbagai rangkaian program seperti, fillmaking class, social dan creative enterpreneurship class, talkshow, short film competition dan film screening. Acara ini berlangsung sejak 26 Juni hingga 31 Agustus 2020.