SEMARANG, KOMPAS.TV - Meski baru dibuka selama 3 tahun, Kejuruan Fashion di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Semarang, ternyata banyak diminati terutama kalangan muda, karena prospek kerja yang sangat menjanjikan. Bahkan dari kejuruan fashion ini, sudah meluluskan designer pemula yang handal dan sudah berani tampil di beberapa ajang fashion show di tanah air.
Dari data Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja atau BBPLK Semarang, peminat didominasi dari kalangan anak muda. Kepala bidang penyelenggara dan pemberdayaan BBPLK Semarang, Dodi Suhardiyono menegaskan, kejuruan fashion ini baru di buka 3 tahun, namun peminatnya sangat luar biasa.
Dodi menambahkan, selama 3 tahun ini BBPLK Semarang sudah meluluskan 300 lebih designer muda, bahkan mereka sudah berani tampil di beberapa pertunjukan busana atau fashion show dimana karyanya tidak kalah dengan designer profesional.
Untuk memberi ruang bagi designer muda lulusan BBPLK Semarang, pihaknya secara berkala akan menyelenggarakan fashion show, seperti saat ini dilakukan secara virtual yang diikuti oleh 19 designer muda.
Mengingat bisnis fashion di Indonesia laris maka perlu adanya terobosan bagi para designer baru dalam pemasaran produknya. Mereka harus memanfaatkan teknologi apalagi di masa pandemi saat ini.
#Semarang #BBPLKSemarang #FashionShow