Toilet Umum Transparan Canggih di Tokyo

Toilet Umum Transparan Canggih di Tokyo

Salah satu taman paling populer di Shibuya baru-baru ini membuat toilet umum dengan nuansa baru dan tidak biasa. Toilet umum transparan canggih di Tokyo. Meski toilet yang didesain oleh Shigeru Ban Architects ini terdengar agak cabul, tapi sebenarnya toilet ini adalah bagian dari proyek inovatif yang bertujuan untuk mengubah persepsi orang tentang toilet umum.
Bagi orang Jepang, ada dua hal yang dikhawatirkan saat memasuki toilet umum, terutama yang terletak di taman, yakni kebersihan dan apakah ada orang di dalam. Arsitek yang mendesain toilet ini mengatasi kedua masalah ini dengan menawarkan toilet dengan dinding kaca yang memungkinkan publik untuk melihat dari luar. Tapi begitu pengguna memasuki toilet dan mengunci pintu, dinding menjadi terlihat buram dari luar untuk memberikan privasi.
Toilet umum Jepang telah ditingkatkan secara bertahap. Toilet disabilitas dengan akses kursi roda menjadi umum pada akhir 1990-an, dengan nama toilet multifungsi. Ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna kursi roda, lansia, atau mereka yang memiliki kebutuhan medis khusus.

kisah,1menit,sosial