CIANJUR, KOMPAS.TV - Beragam cara dilakukan semua pihak dalam mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19 yang saat ini terus meluas. Tidak saja menjadi tugas pemerintah maupun pihak medis, sosialisasi pencegahan penularan virus Korona juga menjadi tanggungjawab bersama. Nah seperti yang dilakukan sejumlah komunitas seni di Kabupaten Cianjur, yang mengkampanyekan bahaya Covid-19 melalui seni mural.
Dinding dan pintu-pintu pertokoan di pusat kota ini menjadi ruang kreasi sekaligus media edukasi bagi masyarakat. selain mempercantik dan meminimalisir aksi Vandalisme, karya Seni Mural yang mereka buat ini juga berisi beragam pesan moral. Mulai dari pentingnya menjaga lingkungan, pola hidup bersih dan sehat, hingga penggunaan masker.
Lewat karya Mural, masyarakat dihimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Untuk jarak antar sesama, sering cuci tangan, dan selalu gunakan masker setiap ke luar rumah. Dengan demikian pencegahan dalam memutuskan rantai penyebaran Covid-19 bisa kita lakukan bersama.
Selain pesan moral bertemakan Covid-19, ada juga karya mural lainnya tentang kritik sosial, hingga karakter tokoh. Selain untuk memperindah ruang pandang, karya seni mural ini juga diharapkan dapat menangkal aksi Vandalisme yang masih saja terjadi.